Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Beberapa Fakta Berikut Penyebab Kita Kesulitan Menulis Artikel!


Mengalami dimana waktu sangat sulit mendapatkan ide untuk menulis artikel. Bahkan untuk sekedar menulis kalimat pertama apa yang akan saya ketik mengalami kesulitan luar biasa. lalu apa yang menyebabkan hal ini bisa terjadi pada diri saya atau anda juga sering mengalaminya.

Sebenarnya sebabnya hanya satu yaitu malas. Setelah kesana kemari mencari sebab ketemunya malas. Memang rasa malas saya yakin juga menghampiri anda setiap saat. Jika rasa malas tersebut terpelihara dengan baik maka ide menulis tidak akan bisa muncul ke depannya.

Itulah yang saya dapatkan kenapa menulis sangat sulit mengalir saat memulai.

Ternyata sebuah pekerjaan bagian tersulitnya adalah memulai. Jadi ketika kita melihat menulis artikel merupakan suatu yang sulit dari awal maka itu hanyalah rasa malas yang menutupi fikiran kita.

Rasa kantuk didepan komputer terkadang juga menjadi salah satu faktor sulit menulis artikel. Sebenarnya rasa kantuk ini merupakan akibat kurang tidur atau tidak bergerak sedikitpun saat kita sudah duduk. Untuk mengatasinya bisa jalan-jalan bergerak sebentar kemudian baru bisa menulis.

Kesulitan menulis artikel disebabkan oleh rasa kurangnya percaya diri pada diri kita. Saya sebenarnya masih sangat pemula dalam hal kepenulisan, sehingga saya sering kali dalam hal ini minder saat akan membuat postingan. Hal tersebutlah membuat saya sering mengalami kesulitan menulis sebuah artikel.

Rasa jenuh, bosan sering kali menghampiri Seseorang yang menjalankan seorang full tie blogger. Seseorang yang jenuh biasanya mengalirkan merangkai kata sangatlah kesulitan sehingga kosakata terkesan berantakan dan dipaksakan. Sehingga perlu penanganan dengan cara merefres fikiran kita. Entah itu sekedar jalan-jalan atau apalah yang penting rasa jenuh tersbut hilang.

Sebenarnya hal malas bisa di minimalisir dengan cara berdiskusi dengan teman yang seprofsi yaitu seorang blogger. mencari teman terdekat yang berprofesi sebagai blogger. dengan begitu rasa semangat dan antusias akan terpelihara saat kita mendiskusikan hal yang berkaitan kemajuan sebuah blog.

Nah itulah beberapa kenapa seseorang kesulitan dalam menulis artikel berdasarkan diri saya. Saat saya berada pada level terendah semangat saya. Sehingga saya dapat menemukan apa saja yang ada ketika malas melanda diri saya. Semoga bermanfaat ya!
Novela indri
Novela indri Sebagai seorang pecinta teknologi, selalu bersemangat dalam menjelajahi inovasi terbaru di dunia teknologi. Memiliki pengetahuan yang mendalam tentang gadget, aplikasi, perangkat lunak, dan tren terbaru di industri teknologi.