4 Sektor Peluang Usaha Paling Laku di Bulan Ramadhan

Daftar Isi
4 Sektor Peluang Usaha Paling Laku di Bulan Ramadhan

Ramadhan -  Bulan ramadhan merupakan salah satu moment tahunan dimana pasar perdagangan akan mengalami peningkatan. Tinggi tingkat konsumtif masyarakat akan barang dan makanan di bulan ramadhan menjadi pemicunya. Maka tidak heran di berbagai sektor mengalami kenaikan omset. Situasi tersebut akan menciptakan peluang bisnis di berbagai sektor. Mungkin sebagian peluang bersifat musiman. 

Berbicara mengenai peluang usaha pada bulan ramadhan sebenarnya sangat banyak yang bisa di kita manfaatkan sebagai ladang rejeki satu bulan istimewa tersebut. Hanya saja tinggal keberanian kita untuk mengambil resiko dan tantangan karena usaha ini bisa dibilang usaha musiman.

Tentu membuka usaha perlu memperhitungkan kerugian yang bisa diminimalisir dengan cara riset apa saja produk yang paling dimniati pada bulan ramadhan.

Berikut ini merupakan 4 sektor jenis usaha paling laku pada bulan ramadhan. yasng mungkin bisa menjadi refrensi usaha sektor apa yang ingin anda jalankan untuk membuka maupun hanya sekedar mengambil peluang musiman.

1. Usaha fasion

Dari sektor sandang, omset akan naik terutama di akhir-akhir bulan ramadhan. Rata rata orang ingin memiliki baju baru untuk mempersiapkan hari raya nanti dengan penampilan baru pula. di akhir bulan tersebut juga THR telah di bagikan oleh perusahaan tempat para pembeli bekerja, tidak heran apabila mereka menghabiskan thr tersebut untuk membeli pakaian baru terutama baju muslim. Sebenarnya bukan saja baju muslim., untuk jenis fashion lainnya juga laku keras pada bulan tersebut.

Usaha ini dibilang musiman tidak juga. Karena penjual baju bahkan setiap hari pasti bisa laku. Oleh sebab itu anda bisa mengambil bulan ramadhan sebagai kesempatan untuk memulai membuka usaha di bidang fasion. Mengambil peluang pada moment ramadhan untuk mengenalkan usaha anda kepada khalayak sangat bagus dibandingkan mengawali di hari hari biasa.

2. Usaha Kuliner

Sektor pangan juga akan mengalami kenaikan omset Pada bulan ramadhan. Karena pada bulan puasa rata-rata orang mengkonsumsi lebih banyak makanan di banding hari biasanya. maka tidak heran apabila para penjual makanan siap santap sangat laris di pasaran. Sebagian besar jenis usaha di sektor pangan atau kuliner ini bersifat musiman, terkecuali memang anda sudah menggeluti usaha di bidang kuliner sebelumnya pasti akan lebih bisa menjaring pelanggan lebih banyak lagi dengan menambah inovasi yang lebih baik.

Baca juga: 10+ ide usaha Kuliner paling laris di bulan ramadhan

3. Interior rumah

Pada sektor papan, Pada bulan ramadhan juga akan mengalami kenaikan omset, misalnya pada bidang interior rumah.

Pada hari raya idul fitri semua orang ingin memiliki tampilan interior rumah dengan suasana baru. alasan inilah menjadikan sektor interior rumah mengalami peningkatan.

yang mendapat keuntungan dari sektor papan ini adalah sebagian besar toko bangunan, interior rumah, toko mebel, toko peralatan dapur, maupun toko elektronik.

4. Sektor e-comerse

Di jaman serba digital ini semua bisa membeli apapun di market yang tersedia di internet. dari ketiga sektor sandang pangan dan papan akan mengalami peningkatan transaksi ti berbagai marketplaces yang ada di indonesia terutama bulan ramadhan. oleh sebab itu  sektor ecommerce akan mengalami peningkatan transaksi luar bisa ramai dari hari biasanya. dan kemungkinan besar tahun ini akan meningkat tajam seiring kepercayaan masyarakat umum terhadap transaksi online selama ini.

4 sektor tersebut merupakan luang yang memang benar adanya, tinggal anda sekarang memilih sektor yang memang sesuai dengan minat maupun target market yang anda bidik. Apakah di bidang sandang, pangan ataupun papan. yang terpenting anda memiliki target market nya hehehe.

Novela indri
Novela indri Sebagai seorang pecinta teknologi, selalu bersemangat dalam menjelajahi inovasi terbaru di dunia teknologi. Memiliki pengetahuan yang mendalam tentang gadget, aplikasi, perangkat lunak, dan tren terbaru di industri teknologi.