Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Peluang Usaha Sampingan untuk Ibu Rumah Tangga kecil-kecilan

Peluang Usaha Sampingan untuk Ibu Rumah Tangga kecil-kecilan

Mencari Peluang usaha yang cocok untuk ibu rumah tangga bisa dibilang usaha sampingan. Usaha atau bisnis namun bisa sambil mengurus keluarga. Ibu yang memiliki anak kecil sudah pasti akan kerepotan jika menjalankan usaha yang memakan banyak waktu di bidang usaha yang akan ditekuni.

Sebagian wanita yang sudah berumah tangga ingin membantu meningkatkan perekonomian keluarga, namun tidak menggangu tugasanya sebagai ibu rumah tangga. Dengan membuka usaha rumahan kecil-kecilan pastinya lebih ringan, namun lambat laun bisa berpeluang menjanjikan dan sukses jika dijalani dengan sungguh sungguh.

Banyak kok ibu rumah tangga yang berhasil menjalankan usaha, meskipun dalam sekala kecil-kecilan dikerjakan di rumah. Maka jangan ragu untuk memulai usaha selagi masih ada peluang dan juga kesempatan untuk menghasilkan rejeki Yang halal. Sampai suatu hari anda sukses berkembang sampai membuka lapangan kerja untuk ibu rumah tangga yang lainnya.

Kami benar-benar memilih untuk merekomendasikan beberapa usaha sampingan untuk ibu rumah tangga secara tepat untuk dijadikan usaha sampingan bagi ibu memiliki anak kecil. Pilihlah satu usaha yang cocok sesuai tempat untuk para ibu-ibu di desa maupun di kota besar.

Sebelum memastikan untuk memilih salah satu usaha, ingatlah pepatah para pengusaha, bahwa untuk memulai sebuah usaha, kita meski menemukan semut, baru ditaruh gula, Atau taruh gula, semut akan datang dengan sendirinya. Pepatah tersebut harus di pegang untuk memulai usaha agar tidak asal buka. Lihatlah potensi sekitar lingkungan anda tinggal. Gunakan teknik riset untuk benar-benar bisa membuka usaha, meskipun usaha kecil-kecilan harus melihat peluang dan target pasar.

Selain melihat peluang, pertimbangkan menejemen waktu untuk memprioritasakan ke keluarga. Dan ini perlu dipertimbangakan untuk menjalakan usaha sampingan tidak mengganggu tugas utama sebagai ibu rumah tangga.

Potensi Membuka usaha pasar sekitar 

Mungkin harapanya usaha bisa dikerjakan di rumah. Kami akan memberikan refrensi bagi yang memilki target market lingkungan sekitar yang cocok untuk dibuka sebuah usaha kecil-kecilan.

1. Voucer fisik 

Peluang Usaha Sampingan untuk Ibu Rumah Tangga modal satu jutaan

Jika mungkin di daerah masih jarang membuka untuk vocer fisik, bisa menjadi pilihan paling jitu untuk memulai usaha ini. Modalnya pun sekitar kurang satu juta an, sudah bisa untuk memulai. Mulai dengan modal kecil bisa sambil jalan berkembang untuk menambah jumlah vocer.

Carilah grosir untuk voucer fisik di online maupun di daerah Anda. Dengan begitu anda bisa bersaing dengan usaha sejenis, dapat menyamakan harga dengan kometitor. Sehingga pembeli terdekat anda beralih ke pelaggan tetap.

Yang menjadi perhatian Untuk usaha jual vocer fisik ini ada baiknya servey sinyal apa yang banyak digunakan oleh lingkungan sekitar anda. Hal ini penting agar usaha bisa berjalan dengan lancar. Fakta menunjukan bahwa kita menyediakan berbagai macam operator namun sinyal yang ada di daerah tersebut hanya sebagian saja. Nah perbanyak paketan yang banyak digunakan lingkungan sekitar akan menjadi pasar yang empuk bagi anda.

3. Jasa pembayaran 

Ada sebagian dari kita yang belum paham tentang perbankan, sehingga jasa pembayaran online masih belum bisa, misalnya ingin membeli barang di onlne tentu akan kesulitan dalam proses transakasi. Kesempatan untuk kita ambil yaitu membuka jasa pembayaran belanja online. Jasa pembayaran mencakup berbagai hal termasuk membayar tagihan listrik dan lain sebagainya.

Anda bisa menetapkan harga biaya tambahan secara terus terang dan pasti. misalkan satu kali transaksi anda menambahkan sebesar rp 5000- 10.000. Anda bisa menggunakan satu aplikasi pembayaran virtual atau menggunakan internet bangking.

Usaha ini sangat potensial di desa karena masih banyak di sana yang membutuhkan jasa ini. Bisa dikerjakan para ibu sampil momong bayi sekalipun selagi saldo masih tersedia. Modal cukup besar maupun kecil tergantung bagaimana respon pasar apakah potensial atau tidak di daerah anda.

Media promosi bisa menggunakan banner di depan rumah mengenai pelayanan pembayaran belanja online, tagiahan listrik, tagihan air, dan transaksi lainnya.

Dalam hal ini anda juga bisa menyediakan transaksi titip barang online.

4. Katering 

Peluang Usaha Sampingan untuk Ibu Rumah Tangga kecil-kecilan

Usaha katering juga bisa menjadi peluang usaha sampingan untuk ibu rumah tangga karena dalam hal ini anda bisa memulai dengan melayani dalam sekala kecil. Yang terpenting anda memilki target pasar telebih dahulu.

Produk untuk ditawarkan bisa dalam sekala kecil yaitu; nasi kotak dan snack. Biasanya banyak dibutuhkan oleh instansi dan komunitas.  Anda juga bisa menargetkan pesta ulang tahun kecil-kecilan.

Selain menu utama nasi kotak dan snack anda juga bisa mempromosikan pembuatan kue basah yang bisa dipesan saat ulang tahun sesuai dengan permintaan. Memang membutuhkan keterampilan dan alat yang khusus untuk melakukan hal ini,  namun bisa berpeluang untuk menghasilkan lebih banyak kesempatan pasar yang lebih luas.

Sekarang tutorial sudah banyak tersedia di internet, tinggal anda praktekkan terlebi hdahulu kemudian hasilnya bisa di post di media instagram dan media sosial lainnya dengan brand Anda.

Media promosi bisa menggunakan media facebook, WA, terutama teman terdekat Anda.Yang terpenting untuk usaha katering adalah menawarkan berbagai menu pilihan dengan rasa enak dan pelayanan on time.

5. Jasa jahit 

Memiliki modal sedikit besar dan memilki keterampilan menjahit, ini bisa menjadi peluang usaha, anda yang tinggal di kota maupun di desa bisa membuka jasa menjahit hanya dari rumah. Dibutuhkan kesabaran untuk menjalankan usaha jasa jahit pakaian.

Sebelum benar-benar terjun ke usaha jahit, ada yang harus dipertimbangkan terutama anda yang belum sama sekali mengenal apa saja yang meski dipelajari dalam menjahit. Untuk itu anda meski kursus ke tempat kursus atau bisa juga magang ke kompeksi.

Cara memasarkan usaha ini cukup mudah, terlebih di sekitar belum ada usaha sejenis. Promosi ke teman terdekat dan saudara bisa menjadi jalan untuk promosi dari mulut ke mulut.

Asal jahitan Anda terkenal rapi, bagus, dan sesuai selera konsumen, bisa dipastikan usaha menjahit Anda akan ramai dikunjungi pelanggan.

Pastikan saat pertama buka, Anda sudah benar-benar siap, sehingga ketika promo hasilnya memuaskan, rapi sesuai dengan keinginan. Dengan begitu Anda akan mendapatkan pelanggan tetap.

Usaha ini memilki potensi yang luar biasa. Kemungkina berkembang kedepan bahwa fashion tidak akan pernah ada habisnya, terlebih pada musim tahun ajaran baru yang sebagian besar masih membutuhkan jasa jahit untuk jahit seragam.

Potensi Membuka usaha luar lingkungan 

Menjagkau usaha dengan target pasar lebih luas namun tetap dikerjakan dari rumah, berati kita haru berinisiatif untuk menerbangkan usaha ke ranah online. Usaha online sangat cocok untuk yang di kota dan di desa, pasalanya banyak sekali kesempaan di online.

Berikut merupakan beberapa ide untuk anda yang sedang mencari usaha sampingan di media online.

1. Penulis lepas 

Penulis lepas berarti anda menulis suatu hal apapun sesuai dengan permintaan para buyyer. Menjadi penulis lepas bisa dikerjakan dari rumah dan memasang iklan di media apapun. Agar pelanggan lebih percaya anda bisa menggunakan website contoh hasil karya anda.

Dalam penentuan harga sangat variatif tergantung pada jumlah kata dan kualitas. Misalakan per 300 kataRp 5000, per 500 kata 10.000, 1000 kata Rp. 20.000.  Anda juga bisa menawarkan minimal order 10 artikelagar sekalian transaksi lebih menguntungkan.

Siapa yang membeli?

Banyak perusahaan yang membutuhkan jasa penulis artikel sebagai media promosi produk mereka. Namun yang paling besar pasarnya adalah para blogger yang membutuhkan artikel. Jika anda memilki kualitas akan banyak order masuk bahkan bisa dikontrak oleh salah satu seorang blogger yang membutuhkan jasa menulisanda.

Promosikan di forum blogger dan juga pasang profil anda di situs frelanc.

Masih banyak peluang di ranah online. Untuk itu anda bisa menuju artikel berjudul ide peluang bisnis online 2020 sudah pasti cocok untuk usaha sampingan bagi ibu rumah tangga yang memilki anak kecil untuk membantu keunganan keluarga.

Demikian semoga bermanfaat!!

Baca juga: peluang usaha yang cocok untuk ibu rumah tangga part1
Novela indri
Novela indri Sebagai seorang pecinta teknologi, selalu bersemangat dalam menjelajahi inovasi terbaru di dunia teknologi. Memiliki pengetahuan yang mendalam tentang gadget, aplikasi, perangkat lunak, dan tren terbaru di industri teknologi.